Pernahkah
kita berpikir bahwa hidup itu indah, mungkin pernah tapi jarang karena
kebanyakan kita lebih suka memikirkan keburukan yang pernah kita alami.
Padahal itu hanya akan semakin memperburuk keadaan karena semakin kita
memikirkan sesuatu keburukan maka keburukan akan semakin mendekati kita,
kita sama halnya dengan pusat medan magnet, kutub positif akan menarik
kutub positif sedangkan kutub negatif juga akan menarik kutub negatif.
Jadi sekarang mulailah belajar memikirkan keindahan-keindahan hidup
walaupun keadaan kita saat ini belum seindah apa yang kita inginkan,
semuanya bisa dimulai dari pikiran dan perasaan. Sadari bahwa hidup ini
untuk dinikmati bukan untuk disesali, satu pembelajaran dari pikiran
untuk sebuah Inspirasi Hati.